GELAR SILATURAHMI BERSAMA KOMUNITAS OJOL BANDUNG RAYA, DIT INTELKAM POLDA JABAR SIAPKAN BANTUAN SEMBAKO

20
banner 468x60

Bandung (11/04/2023) -Bertepatan pada bulan suci ramadhan 1444 H, Direktorat Intelkam
(Dit Intelkam) Polda Jabar menggelar Bakti Sosial dengan memberikan bantuan berupa
Sembako kepada para driver ojek online (Ojol) Bandung Raya.

20
Pada kegiatan tersebut juga turut dihadiri oleh jajaran Dit Intelkam Polda Jabar dan beberapa
perwakilan dari komunitas ojek online Bandung Raya, diantaranya Nurman (Ketua Poros
Jabar), Robi (Korlap Poros Jabar), Ridwan (Pembina Poros Jabar), Fajar (Single Fighter
Indonesia), Dul (URC Batim), dan Ade (PVJ Online Squad).
Adapun bantuan yang diberikan yaitu berupa 300 paket sembako, bantuan tersebut
diserahkan langsung oleh jajaran Dit Intelkam Polda Jabar di Rumah Makan Ponyo Jl.
Malabar No. 60 Kec. Lengkong Kota Bandung.
Nurman sebagai ketua komunitas ojol Poros Jabar dan sekaligus sebagai perwakilan
penerima simbolis bantuan paket sembako dari jajaran Dit Intelkam Polda Jabar mengaku
sangat berterimaksih kepada Dit Intelkam Polda Jabar yang telah membantu meringankan
beban para driver Ojol.
“Saya sangat berterimakasih kepada seluruh jajaran Dit Intelkam Polda Jabar yang peduli
kepada kami para driver ojol” Ujar Norman.
Menurutnya, Sembako yang ia dapatkan sangat berarti khususnya bagi para driver ojol
Bandung Raya.
“Bantuan ini akan sangat berarti bagi kami, terlebih di bulan suci ramadhan kali ini dimana
harga kebutuhan pokok terus melonjak naik” Ujarnya.
Beliau juga berharap driver ojol selalu dilibatkan dalam setiap program positif yang
diselenggarakan oleh Dit Intelkam Polda Jabar.
“Kapanpun kami siap membantu melaksanakan dan mensukseskan kegiatan-kegiatan yang
diselenggarakan oleh Dit Intelkam Polda Jabar, kami harap kedepannya kami bisa dilibatkan
dalam program-program lain khususnya dibidang sosial dan kemanusiaan” Ujarnya.
Program bakti sosial pemberian sembako kepada driver ojol ini merupakan bentuk
kepedulian Dit Intelkam Polda Jabar terhadap masyarakat Bandung Raya khususnya para
pengemudi ojek online (ojol) demi meningkatkan kondusifitas dan keamanan Jawa Barat.
-BDG, Ahmad Ridwan

banner 300x250

Related posts

banner 468x60